Lompat ke konten

5 Ciri Murai Batu Kurang Mental dan Cara Mengatasinya FREE

Ciri Murai Batu Kurang Mental

Ciri Murai Batu Kurang Mental – selain memiliki kicauan yang merdu serta tubuh yang mempesona, murai batu juga kerap dijadikan sebagai petarung oleh pemiliknya. Akan tetapi untuk menjadikan burung murai sebagai petarung membutuhkan usaha yang besar agar dia memiliki mental yang bagus.

Memelihara murai batu yang memiliki mental bagus tentu keinginan utama pemilik yang biasa menjadikan burungnya sebagai aduan. Hal ini berhubungan dengan kebanggaan seorang pemilik akan prestasi yang dimiliki oleh burung murai batunya.

Akan tetapi untuk mendapatkan kondisi murai batu yang prima tidaklah semudah kedengarannya. Membutuhkan sebuah kesabaran serta proses yang panjang diiringi dengan pemberian perawatan yang tepat, agar mendapatkan Murai Batu sesuai keinginan. Berikut Ciri Murai Batu Kurang Mental!

Mengenal Ciri-Ciri Murai Batu Kurang Mental

Ketika menjadi tuan dari seekor burung murai batu, maka kamu harus memiliki pengetahuan untuk mengenal ciri murai batu yang kurang mental. Hal ini bertujuan agar kamu mengetahui perkembangan burung murai batu. Dengan demikian kamu juga bisa mengatasi permasalahan sebelum terjadi pada burung peliharaanmu.

Baca Juga :  9 Perawatan Harian Murai Agar Fighter yang AMPUH!

Umumnya murai batu yang memiliki usia muda memang cenderung masih labil. Hal ini tergolong sama untuk semua jenis murai batu, baik yang dari penangkaran ataupun yang ditangkap bebas.

Di sinilah tuan pemilik memiliki peran penting untuk perkembangan burung peliharaannya agar memiliki mental yang kuat. Pemilik harus bisa memberikan pola perawatan khusus agar burung murai batu bisa tumbuh sesuai harapan.

Berikut ciri-ciri murai batu yang kurang mental

1. Perubahan sikap

Sebagai pemilik kamu pasti tahu bagaimana sikap dari murai batu milikmu. Selagi kamu melihat murai batu memiliki sikap seperti biasa maka tidak terjadi masalah. Akan tetapi jika kamu melihat kondisi murai batumu menampakan perubahan sikap. Itu bisa jadi sebuah pertanda bahwasanya burung peliharaan kamu mengalami drop mental.

Sebab itu penting bagi pemilik murai batu untuk memperhatikan pola sikap dari peliharaannya. Hal ini berhubungan dengan kondisi mental serta pertumbuhan burung agar tetap pada kondisi baik.

2. Malas berkicau

Bagi mereka yang sudah biasa merawat murai batu, pasti paham bahwasanya burung ini cukup aktif berkicau. Hal ini bisa dijadikan oleh pemimpin sebagai cara melihat perkembangan burung murai batu.

Jika suatu waktu kurun waktu menyebabkan perubahan, apalagi sampai malas berkicau. Bisa jadi itu merupakan suatu tanda burung peliharaanmu sedang mengalami mental drop. Jika memang demikian maka segeralah evaluasi cara pemeliharaanmu dan lakukan tindakkan khusus.

3. Bunyi kicau buruk

Selain mengalami malas berkicau, kondisi kicau yang buruk bisa juga menjadi Ciri Murai Batu Kurang Mental dan mengalami penurunan mental. Kondisi kicauan buruk ini bisa berupa kicauan yang tidak merdu, kicauan tersendat, atau kicauannya putus.

Baca Juga :  Beberapa Cara Perawatan Murai Pastol Agar Fighter, Easy

4. Hilang nafsu makan

Ciri-ciri lain yang bisa diperhatikan pemilik untuk mengetahui murai batu yang kehilangan mental ialah hilangnya nafsu makan. Nafsu makan yang hilang drastis pada murai batu sudah bisa dijadikan patokan bahwasanya burung tersebut sedang mengalami penurunan mental.

5. Kurang gairah

Sama halnya dengan kehilangan nafsu makan, murai batu yang tidak bergairah merupakan salah satu tanda Ciri Murai Batu Kurang Mental. Ciri-ciri murai batu karang gairah ini ialah tidak maunya bergerak dan malas beraktivitas.

Ciri Murai Batu Kurang Mental 2
Ciri Murai Batu Kurang Mental

Cara Mengembalikan Kondisi Burung Murai Batu Kurang Mental

Sebagai seorang pemilik serta pemilihan murai batu, mengetahui sikap dari burung peliharaan merupakan poin penting. Pengetahuan ini berguna untuk menentukan perkembangan yang terjadi pada murai batu. Bukan itu saja dengan mengetahui hal ini, sebagai pemilik kamu juga bisa membuat rencana pemeliharaan kedepannya.

Bagi kamu yang memiliki murai batu yang kondisi mentalnya sudah terlanjur turun. Ada beberapa cara yang bisa kamu terapkan untuk mengembalikan mental burung tersebut. Berikut beberapa cara untuk mengembalikan kondisi mental burung murai batu :

1. Berikan dia lingkungan yang nyaman

Menyandingkan murai batu yang sedang mengalami drop mental dengan burung lainnya bukanlah suatu cara yang baik. Hal ini dapat memicu bertambah rusaknya mental dari murai batu. Sebab itu untuk mengatasinya, cobalah untuk mengasingkan burung tersebut di kandang tersendiri untuk beberapa saat

Baca Juga :  Cara Mengatasi Murai Batu Kurang Fighter, Ngotot, Agresif

2. Berikan pancingan

Setelah mengasingkan burung murai batu memberikan sedikit pancingan untuk menimbulkan semangatnya juga perlu dilakukan. Dalam memberikan pancingan kamu tidak perlu menampakan burung tersebut dengan burung lainnya. Kamu bisa memberikan pancingan dengan mendengarkan suara kicauan burung murai batu dari sebuah rekaman.

3. Berikan terapi alam

Cara ketiga yang bisa kamu lakukan untuk mengembalikan mental burung murai batu ialah memberikan terapi alam. Terapi alami ialah mendekatkan burung murai batu dengan air atau memperdengarkan suara gemericik air.

Tujuan dari tindakan ini ialah untuk mengembalikan suasana murai batu ke habitat awalnya. Bagaimanapun juga burung di alam liar suka bermain air termasuk di dalamnya murai batu ini.

4. Memberikan makan dan vitamin

Dalam kondisi normal memberikan makanan yang cukup serta bervitamin merupakan prioritas. Akan tetapi dalam kondisi tertentu, kamu bisa menambah jumlah pemberian makanan vitamin. Tujuannya ialah untuk mempercepat perbaikan kondisi tubuh dari si murai batu.

5. Temukan dengan burung sejenis secara perlahan

Kehilangan mental karena takut dengan jenis sendiri merupakan hal biasa dalam dunia burung. Hal ini bukan berarti kamu harus menjauhkan burung peliharaan dengan sesama jenisnya. Hal demikian tidak akan membantu proses perbaikan mentalnya.

Ciri Murai Batu Kurang Mental
Ciri Murai Batu Kurang Mental

Untuk memperbaiki mental burung murai batu yang hilang, setelah menerapkan cara diatas. Maka cobalah untuk sesekali kembali mempertemukannya dengan burung sejenis. Tujuannya ialah untuk melatih agar dia kembali terbiasa dengan spesies sejenisnya. Sehingga rasa takut yang ada di dalam dirinya perlahan menghilang. Sekian pembahasan Ciri Murai Batu Kurang Mental semoga bermanfaat dan terimakasih.

Baca Juga: 10 Rawatan Harian MURAI BATU Agar Cepat GACOR dan Tidak Mudah Sakit

Share this post on social!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *